Radio National RL-216Y (SOLD)

Radio meja 2 band ini masih bekerja menerima siaran MW & SW. Pada tutup belakang radio tertera pabrik pembuatnya yaitu "Transistor Radio Manufacture" yang merupakan cikal-bakal dari PT. National Gobel, yang kini menjadi PT. Panasonic Gobel. Berdasarkan label tersebut, radio 6 transistor ini diperkirakan buatan sekitar tahun 1960-an.

Selain nama pabrik pembuatnya, keunikan radio langka ini masih menggunakan Varco Logam berukuran besar untuk mencari gelombang (lihat foto tampak dalam). Mesin, speaker, dan tutup belakang masih utuh bawaan aslinya. Selubung plastik untuk baterai pun masih ada.

Namun demikian terdapat sedikit kekurangan pada radio ini yaitu:
- Pada bagian depan atas ada bagian yg meleleh, seperti terkena rokok atau benda panas lainnya (lihat gambar depan)
- Pada salah satu sudut belakang body sudah ada yang cuil (lihat gambar belakang).

Body radio plastik ini berukuran kecil, yaitu: 27x15x10 cm. Sangat unik bila dijadikan dekorasi di salah satu sudut ruang tamu, atau dekorasi Cafe yang bernuansa Jadul. Terlebih warna merah - oranye nya yang terlihat mencolok. Jika radio ini ditempatkan serasi dipojokan ruang tamu, biasanya tamu akan tertarik dan kemudian mencoba tombol-tombol nya.

Radio masih bekerja dengan 4 buah baterai besar (D-Size). Aksi radio ini bisa dilihat pada situs Youtube pada alamat: http://youtu.be/X1zlem8duQg

Maaf ditawarkan hanya khusus bagi kolektor barang langka.



Harga: Rp. == Terjual pd Sdr. Susilo Budi, Magetan ==
Miliki segera sebelum kedahuluan orang lain.
Hubungi SMS: 085640001618 untuk cek ketersediaannya/ bertanya lebih lanjut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar