Jual Radio Philips Tropicalized/ Ralin P182BT (SOLD)


Radio buatan Philips Indonesia atau PT. Ralin ini merupakan radio transistor 1 band yang hanya menerima gelombang SW/ Shortwave.
Rancang bangunnya dibuat oleh Philips, namun perakitannya dilakukan di pabrik milik Ralin di Bandung. Oleh sebab itu produk ini dilabelkan dengan kode "Tropicalized" yang mungkin saja dimaksudkan sebagai produk yang ditujukan pada negara-negara tropis -yang salah satunya Indonesia.


Di Indonesia produk ini resminya disebut sebagai Radio Ralin P182BT.


Radio spesialis SW ini dibuat pada era tahun 70an, dan dulu sempat populer disebut masyarakat sebagai "Radio Philips Mata Bagong" -lantaran tampilan skala tuning nya yang melingkar/ berbentuk kompas dan menyerupai mata tokoh perwayangan Bagong yang besar.

Keseluruhan body terbuat dari plastik dengan bentuk yang terkesan gendut dan kokoh. Baik body maupun handle masih utuh, tidak ada retakan. Hanya bercak-bercak; terutama dibagian bawah- yang wajar mengingat usianya yang sudah lebih dari 40 tahunan.

Penerimaan masih cukup baik pada sore dan malam hari (saat propagasi gelombang pendek terbuka), hanya saja jarum tuner sudah tidak akurat dalam arti angka frekwensi yang ditunjukkan jarum tuning tidak sesuai dengan frekwensi yang diterimanya -sekalipun masih tetap berada pada band SW.
Untuk menambah penangkapan sinyal radio yang lebih banyak lagi radio ini telah diberi tambahan kabel eksternal antena. Pemakaian kabel optional tersebut dengan menghubungkannya pada kawat yang membentang diluar rumah.

Radio ini bekerja menggunakan tegangan DC 9 volt yang disupply 6 batere berukuran besar/ D-Size, atau bisa juga menggunakan adaptor. Jika memakai adaptor, pastikan kutub positif pada posisi jack bagian luar -sebagaimana standar konfigurasi kutub jack adaptor pada masa itu.


Klik pada gambar untuk perbesar:



Aksi dari radio ini bisa dilihat pada video berikut ini:



Harga: Rp ==Terjual==



---oOo---

Tidak ada komentar:

Posting Komentar